Taman potret awalnya bernama Taman Selfie. namun setelah selesai pembangunan, pemerintah mengubah namanya menjadi potret. Pertimbangan pemilihan nama Potret, karena kata “Potret” merupakan padanan kata untuk kata Selfie.
Taman ini merupakan taman tematik yang penuh ikon spot untuk foto agar terlihat Instagramable dan merupakan 1 dari 26 taman yang ada di dalam kota tangerang. Taman ini sangat aktif di kunjungi pengunjung lokal mulai dari anak-anak, keluarga, muda mudi dan lansia. Taman biasanya mulai rame pengunjung pada sore hari.
Begitu tiba di lokasi, brad akan di sambut oleh patung penari lenggang dengan dominasi warna merah. Patung ini sekaligus sebagai penanda area taman ini. Tepat di depan penari Lenggang tersebut terdapat sederet huruf yang bertuliskan Taman Potret/love/TNG dan masih banyak lagi.
Di sini juga ada replika perahu layar yang seolah terlihat berkibar, terdapat 3 ekor kuda nil yang sedang berendam, jembatan klasik, wahana bermain anak. Duh, pokoknya banyak banget deh brad.
Belum lagi fasilitas lengkapnya seperti toilet, area parkir, tempat sampah khusus dan yang paling memanjakan di taman ini adalah free wifi (makanya pada betah), terus Ketika perut keroncongan tinggal menikmati wisata kuliner yang sudah ada areanya sendiri. Luar biasa ya Tangerang.
Karena lokasi yang ada di tengah kota, rute menuju Taman Potret sudah tersedia di peta online seperti Google Maps. Jadi, brad cukup gunakan GPS untuk menunjukkan rute ke tempat hiburan warga Tangerang ini.
Yang terpenting nih buat para Brader, taman ini buka senin – minggu dengan waktu 24 jam penuh, surgakan mendengarnya, udah gitu GRATISSS.
Pasti pada langsung merencanakan ke Taman Potret kan kan kan...