NEWS
DETAILS
Minggu, 28 Apr 2019 07:23 - Ikatan Motor Honda Jawa Barat

Kawan-kawan.....  Honda X-ADV yang baru saja resmi dipasarkan di Indonesia tampil tangguh dan unik dengan karakter garis desain kelas atas yang memanjang dari depan ke belakang, melalui sudut fairing hingga cover samping.Siluet yang tegak dan lurus, dipadukan dengan style bodi yang padat sehingga semakin menonjolkan tampilan petualang dari model ini.

Kesan macho dan maskulin dihadirkan melalui desain tapered handle bar yang dilengkapi hand guard, sehingga memberikan gaya petualangan yang lebih maksimal di setiap jenis medan jalanan.

Untuk memberikan kenyamanan saat berkendara sehari-hari maupun turing jarak jauh, Honda X-ADV dilengkapi windshield untuk melindungi pengendara dari angin kencang yang dapat diatur hingga 5 tingkat ketinggian. Model ini juga dirancang dengan posisi berkendara tegak, sehingga memberikan visibilitas yang nyaman bagi pengendara.

Honda X-ADV juga dilengkapi dengan sistem LED pada semua pencahayaan. Dengan lampu depan memiliki desain yang ramping serta penggunaan lampu belakang dengan lensa ganda, semakin  memberikan tampilan yang berbeda saat dikendarai di jalanan.

Model ini menggunakan inverted front fork berukuran 41mm yang mampu menghadirkan pengendalian optimal ketika melibas berbagai kondisi jalan, dengan sistem pengereman menggunakan kaliper bertipe radial dengan 4 piston, didukung piringan cakram teknologi ABS (Antilock Braking System) berukuran 296 mm.

Suspensi belakang dilengkapi terknologi Pro-link swing arm untuk menahan guncangan di bagian belakang dengan 10 level pengaturan Rear Shock Preload. Honda X-ADV juga dilengkapi oleh velg stainless dan ban dengan profil alur kotak-kotak yang memberikan kestabilan dan handling yang nyaman digunakan untuk kebutuhan dual purpose serta memberikan kesan gagah.

Big bike bergaya adventure ini dilengkapi dengan fitur keamanan canggih yakni Honda Smart Key System yang terdiri dari tombol switch On/Off dan Answer Back System. Pada saat pengendara mengaktifkan kenop ON, lampu iluminasi biru akan menyala. Smart Key system memudahkan pengendara untuk menghidupkan mesin, sehingga mampu meminimalisir resiko pencurian, mempermudah membuka jok motor, dan menutup tangki bensin.

Tampilan panel informasi mengadopsi Honda CRF450 Rally dengan ukuran besar berbentuk persegi. Tampilan layar panel LCD menampilkan seluruh informasi yang dibutuhkan oleh pengendara, seperti speedometer, tacometer, fuel indicator, average fuel consumption, waktu dan tanggal, gear indicator, trip meter, odometer, danriding mode dalam tampilan digital.

Honda X-ADV dilengkapi kapasitas penyimpanan bagasi di bawah kursi sebesar 21L mampu menyimpan helm full-face bergaya adventure. Bagasinya ini pun dilengkapi koneksi pengisian daya sebesar 12V dengan penerangan lampu LED, dan kapasitas tangki bahan bakar sebesar 13,1 liter. Dukungan throttle body berukuran 36mm dan teknologi PGM-FI (Programmed Fuel Injection) mengoptimalkan rasio bahan bakar sehingga ramah lingkungan.

RELATED
NEWS