NEWS
DETAILS
Sabtu, 25 Jul 2020 12:00 - Astra Motor Yogyakarta

Halo brader dan sista.. pasti kalian sudah paham pentingnya safety riding untuk berkendara apalagi untuk para komunitas sepeda motor Honda yang punya hobi touring. Nah, Safety Riding sudah menjadi kebutuhan pengguna seperti para bikers atau anggota komunitas di jalan sampai tujuan dengan selamat dan baik.

Maka dari itu, yuk kita ulas apa saja sih yang dibutuhkan atau yang harus kita persiapkan lebih lagi mengenai safety riding ini. Seperti biasanya, semangat komunitas selalu memberikan kebahagiaan tersendiri bagi Community  Development dan Instruktur Safety Riding Astra Motor Yogyakarta. Pada (25/07) lalu, perwakilan tiap komunitas sepeda motor Honda DIY, KEDU dan BANYUMAS yang memiliki waktu luang ikut serta dalam program training safety riding Astra Motor Yogyakarta.

40an peserta antusias dan aktif hadir dalam acara training safety riding virtual memberikan semangat bagi instruktur memberikan penjelasan materi dan diskusi seputar materi. Berhubung komunitas dengan instruktur di Yogyakarta memiliki kedekatan layaknya keluarga yang dipersatukan oleh Honda sehingga sesekali terjadi lawakan-lawakan yang dilontarkan oleh instruktur maupun dari peserta. Tak terasa satu jam telah berlalu seperti biasa diawal diberikan prestest dan diakhir diberikan posttest tujuan memastikan semua peserta yang hadir dalam kegiatan paham apa yang telah disampaikan instruktur.

***

RELATED
NEWS