Selama pandemi covid-19 ini, komunitas kami off dari segala aktifitas-aktifitas kopdar. Namun, kami tetap melakukan komunikasi melalui online untuk membicarakan kapan akan diadakan kopdar kembali setelah New Normal ini. Setelah kami sepakati kopdar pertama jatuh pada hari Rabu (05/08) pukul 20.00 WIB lalu.
Seperti biasa kegiatan kami di kopdaran seperti kumpul santai, ngopi dan forum membahas kegiatan – kegiatan apa yg akan davinci lakukan kedepan dan saling bertanya kabar satu sama lain sesama member karena sudah sekian lama tidak bertemu karena tentunya jaga jarak dan isolasi mandiri di rumah.
Tapi saat kopdar kami tidak lupa juga dengan protokol kesehatan. Karena saat kopdar malam itu juga kopdaran kami di datangi oleh pak Polisi yang sedang berpatroli. Sedikit menanyakan kegiatan kami di kopdaran dan mengingatkan selalu untuk mematuhi protokol kesehatan yg ada. “Boleh kopdar atau kumpul – kumpul tapi jangan lupa untuk mematuhi protokol kesehatan yang ada, seperti menggunakan masker, bawa handsinitizer atau sabun kemasan untuk cuci tangan, duduk di beri jarak aman dan kalau bisa untuk masa pandemi kumpul kopdar seperti ini kalau bisa jangan sampai larut malam kalau tidak nanti di bubarkan aparat yg berjaga“, ujar pak Polisi. Setelah memberikan pangarahan yang ada kami berfoto untuk dijadikan dokumentasi.
Nah dari itu kami semua member DAVINCI membuat kesepakatan jam kopdar di masa pandemi yaitu mulai jam 20.00 – 23.00 WIB selain itu juga yang sehabis dari kerja juga bisa istirahat lebih awal.
***