NEWS
DETAILS
Jumat, 22 Oct 2021 07:18 - Ikatan Motor Honda Jawa Barat

Kawan-kawan.... Moda transportasi kendaraan roda dua sudah menjadi salah satu moda transportasi utama bagi para pemuda untuk menemani aktivitas kesehariannya. Hampir seluruh kalangan pemuda menggunakan motor sebagai alat transportasi untuk berpergian kemanapun.

Saat berkendara di jalan raya harus memperhatikan dan menyadari pentingnya keselamatan sebagai pengendara dengan selalu mengedepankan keamanan dan kenyamanan dalam berkendara. Namun tujuan yang lebih penting selain membuat diri kita selalu aman, kita pun harus bisa menjadi contoh bagi pengendara lain agar mengedepankan keselamatan juga.

Promotion Department Head PT Daya Adicipta Motora (DAM), Demmy Firmansyah menjelaskan, pemuda sebagai agen perubahan di Indonesia harus mampu memberikan dampak yang baik dari hal terkecil hingga terbesar di negara kita. Salah satunya adalah dengan menjadi pelopor keselamatan berkendara agar selalu #Cari_Aman. Siapapun kita, saat kita menggunakan kendaraan bermotor harus bisa menjadi contoh yang baik bagi pengendara lain di jalan raya.

Untuk menjadi pelopor keselamatan berkendara bisa dimulai dari lingkungan terdekat sekitar seperti keluarga, dengan selalu mengingatkan anggota keluarga untuk selalu menggunakan perlengkapan berkendara yang baik saat berkendara. Setelah keluarga, bisa memulai untuk di lingkungan sekitar teman-teman kita, dengan mencontohkan selalu menggunakan perlengkapan berkendara yang baik dan mematuhi peraturan yang di buat oleh pihak berwajib.

Jangan sampai sekalipun kita melakukan kesalahan atau tidak menggunakan perlengkapan berkendara yang aman saat berkendara. Karena satu kali saja kesalahan tersebut dilakukan, kepercayaan orang lain terhadap diri kita mengenai keselamatan berkendara akan hilang dan kita pun tidak bisa menjadi contoh bagi teman-teman kita yang lain.

“Semangat pemuda ini bisa di mulai dari hal terkecil seperti itu, karena perubahan sekecil apapun akan sangat berpengaruh bagi kelangsungan lalu lintas di Indonesia khususnya bagi pengendara pengendara motor lain,” ujar Demmy.

Apabila seluruh pemuda di Indonesia bisa menjadi pelopor keselamatan berkendara yang baik, maka suatu saat nanti tidak akan ada lagi kecelakaan lalu lintas yang saat ini masih berada di angka yang sangat tinggi di Indonesia, jangan lupa untuk selalu #Cari_Aman saat naik motor.

RELATED
NEWS